[ EVENT] BACK TO NATUR RELAUCHING DI SURABAYA DAN REVIEW PERAWATAN RAMBUT MENGGUNAKAN PRODUCT NATUR ALOE VERA

13 comments

Merawat rambut adalah salah satu hal yang sangat penting bagi pria dan wanita. Rambut yang sering disemir, dicatok, diberi bahan kimia bisa menyebabkan rambut menjadi rusak. Oleh karena itu banyak jenis perawatan rambut yang bisa dilakukan dirumah diantaranya menggunakan shampoo, conditioner, hair tonic, hair mask, hair vitamin dan mungkin masih banyak lagi yang lainnya. Salah satu brand yang sudah sangat terkenal di Indonesia dengan perawatan rambut yang alami dengan inovasi modern adalah Natur.
Natur telah mendapatkan penghargaan Indonesia Original Brand (IOB) dan Top Brand Award dalam kategori Natur Pencuci Rambut dan Tonik Rambut.
Pada tanggal 23 Maret 2019 lalu aku menghadiri product relaunching Natur di Artap Café & Art Gallery. Acaranya seru banget dengan dress code berwarna putih. Mengapa harus berwarna putih ? karena putih melambangkan simple dan tema dari Natur sendiri Simple Beauty Of Natur.
Ms. Meliana selaku brand manager menjelaskan secara singkat tentang brand Natur serta produk yang akan di Relaunching. Ms. Meliana menjelaskan bahwa Natur Hair Care ini dibuat dengan kandungan bahan alami serta aman dalam penggunaannya. Produk Natur ini tidak mengandung alcohol sehingga tidak menyebabkan panas dikulit kepala dan teruji klinis  mampu mengurangi kerontokan dalam 14 hari. Selain itu Ms. Meliana juga mengadakan sesi tanya jawab untuk permasalahan rambut yang kami hadapi dan memberikan beberapa solusi untuk dicoba.
Lalu produk apa yang di relauching ?. Jadi, produk yang di Relauching adalah Hair Tonic. Hair Tonic dari Natur ini sudah berganti packaging yang lebih simple dan lebih gampang dalam penggunaannya.

Seperti yang teman - teman dapat lihat pada foto di atas, itu adalah packaging yang lama dari Hair Tonic Natur dan telah berganti baru. Jadi hanya kemasannya saja yang diganti supaya lebih mudah untuk mengaplikasikannya.


Selanjutnya acara dilanjutkan dengan Terrarium. Kami diberi pengarahan terlebih dahulu oleh Ms. Rahma untuk membuat sebuah terrarium. Setelah diberi pengarahan, kami memilih max 3 tanaman yang akan dibuat terrarium.

Aku disini memilih 3 tanaman yang menurutku aku suka sekali, dan foto diatas adalah hasil dari terrarium aku.


Setelah acara terrarium kami makan siang dan makan siangnya telah disiapkan oleh pihak Artap Cafe.
Selain itu aku mendapatkan goodie bag dan berisikan perawatan rambut dari Natur serta boneka horta.

BONEKA HORTA

Boneka horta ini mulai terlihat tumbuh setelah 2 hari disiram oleh air. Boneka Horta ini juga cukup unik menurutku dan perawatannya cukup mudah. Boneka Horta ini berbentuk banyak macam dan lucu – lucu. Ini kali pertama aku tau tentang Boneka Horta ini. Disini aku mendapat bentuk anjing dan sudah tumbuh besar sekali boneka horta ini dalam waktu 5 hari saja.

NATUR NATURAL EXTRACT SHAMPOO
Netto 140ml.
BPOM : NA18181002426.

Memiliki dos luar berwarna hitam doff dengan bertuliskan Natur Natural Extract Shampoo dengan gambar aloe vera dibawahnya. Selain itu boxnya juga bertuliskan manfaat, komposisi, cara pakai, direction, perhatian, expired date, dan BPOM.

Packaging Natur Natural Extract Shampoo sendiri sangat beda dari yang lain. Teman –teman bisa lihat bentuknya botol plastik flip berwarna hitam dengan dibentuk seperti leher kecil dan memanjang, ini sangatlah unik. Pada kemasan botolnya juga terdapat tulisan manfaat, komposisi, cara pakai, direction, perhatian, expired date, dan BPOM. Natur Natural Extract Shampoo memiliki 5 varian yaitu Olive Oil & Vitamin E, Moringa Oleifera Extract, Gingseng Extract, Tea Tree Oil Extract, dan satu lagi yang sekarang lagi aku gunakan adalah Aloe Vera Extract.
Natur Natural Extract Shampoo warnanya coklat bening dengan tekstur yang tidak terlalu kental. Natur Natural Extract Shampoo baunya wangi yang meyegarkan.
Saat diaplikasikan Natur Natural Extract Shampoo menurutku tidak terlalu menghasilkan banyak busa, mungkin karena kandungannya dari bahan alami.

NATUR CONDITIONER
Natur Conditioner Olive Oil & Aloe Vera.
Netto 165ml.
BPOM : NA18181001491.

Natur Conditioner Olive Oil & Aloe Vera ini tidak memiliki box luar dan untuk packagingnya sendiri berbentuk tube berwarna hitam doff dengan tutup berwarna gold. Pada bagian belakang terdapat tulisan manfaat, komposisi, cara penggunaan, nomor BPOM, expired date, dan juga tempat produksi. Natur Conditioner memiliki 3 varian yaitu Gingseng & Olive Oil, Moringa Oleifera & Olive Oil, Olive Oil & Aloe Vera.
Natur Conditioner Olive Oil & Aloe Vera ini teksturnya seperti cream berwarna putih dan mudah diratakan pada rambut. Setelah aku menggunakan Natur Conditioner ini rambutku terasa lebih halus, lembut dan mudah diatur.
Cara pemakaian : Setelah keramas usapkan Natur Conditioner Olive Oil & Aloe Vera hingga merata pada helaian rambut lalu bilas hingga bersih.

NATUR HAIR TONIC
Natur Natural Extract Hair Tonic Aloe Vera Extract.
Netto 90ml.
BPOM : NA18171003283.

Natur Hair Tonic ini memiliki box berwarna hitam doff dengan label Natur, fungsi, dan label Top Brand Award 2007 - 2018 pada bagian depan. Bagian belakangnya terdapat tulisan manfaat, komposisi, cara penggunaan, nomor BPOM, expired date, dan juga tempat produksi.

Natur Hair Tonic memiliki dua varian yaitu Gingseng dan Aloe Vera. Sekarang hair tonic ini berganti packaging dari yang botol flip menjadi botol spary. Disini aku mencoba yang varian Hair Tonic Aloe Vera
Menurutku Natur Hair Tonic ini mudah sekali pengaplikasiannya karena berbentuk botol spray. Wanginya juga segar dan tidak menyengat. Hair Tonic Natur aku pakai setelah habis keramas pada daerah kulit kepala lalu dipijat sedikit supaya dapat meresap.

NATUR HAIR VITAMIN

Natur Hair Vitamin Aloe Vera Extract & Provitamin B5.
Netto 80ml.
BPOM : NA18171003059.


Natur Hair Vitamin ini memiliki box luar dan sama seperti yang lain berwarna hitam doff. Natur Hair Vitamin berbentuk botol spray dengan warna hitan dan spraynya berwarna gold dan tutupnya berwarna bening. Pada box dan botolnya terdapat manfaat, komposisi, cara penggunaan, nomor BPOM, Caution, expired date, dan tempat pembuatan.
Hair vitamin ini biasanya aku gunakan kalau rambutku terasa kering  atau saat lagi mau catokan. Karena spray jadi lebih gampang dalam pengaplikasian pada rambut. Baunya seperti bunga, tidak terlalu menyengat menurutku.

NATUR HAIR MASK

Hair Nutritive Treatment With Aloe Vera Extract & Olive Oil.
Netto 15g.
BPOM : NA18171003157.


Jadi untuk Natur Hair Mask ini memiliki 2 varian yaitu Gingseng Extract & Olive Oil dan Aloe Vera Extract & Olive Oil.
Disini aku mencoba yang Natur Hair Mask Aloe Vera Extract & Olive Oil berfungsi untuk menutrisi dan menjaga kesuburan helai rambut agar tampak lebat dan sehat serta menjaga kelembaban alami rambut, menghaluskan dan melembutkan rambut sehingga mudah diatur.


Hair Mask ini teksturnya tidak terlalu kental tapi tidak cair juga. mudah diaplikasikan dan berwarna putih susu. Hair mask ini digunakan setelah keramas dan diamkan selama 1 – 2 menit lalu bilas dan gunakan 1 minggu 1 kali atau sesuai dengan kebutuhan.
Setelah aku menggunkan ini rambutku memang lebih halus, dan mudah diatur. Baunya menurutku wangi tapi sedikit menyengat, mungkin karena aku baru pertama kali menggunakan ini dan belum terbiasa dengan baunya.

Overall, dari 5 produk yang aku coba ini sangat membantuku merawat rambutku yang dulunya terlihat kering, susah diatur, tidak lembut sekarang sudah lebih baik dari yang dulu. Kalau untuk kesuburan rambut aku masih belum bisa menjawab karena belum lama mencobanya. Kerontokan rambut menurutku lebih berkurang dari yang dulu.

Teman – teman yuk ikutan merawat rambut #KuatDariAkar #RambutTumbuhLebat dan #AlamiLebihBaik bersama Natur.

Info detail produk Natur teman – teman bisa lihat di :
Instagram : Back To Natur

THANK YOU FOR READING

Next PostNewer Post Previous PostOlder Post Home

13 comments

  1. Eh aku baru tau natur ada seri aloe nya... Udah lama ini? Kudet dong aku... Pas baca bagian makanan aku jdi laper dong 🙈 maafkan aku gagal fokus...

    ReplyDelete
  2. Dulu waktu smp aku tiap hari pake natur dan cocok. Sekarang makin berinovasi dengan bahan terbaru yang cocok buat rambut aku yang rontok. Apalagi serinya lengkap ya kak

    ReplyDelete
  3. aku juga pake shampo natur yg gingseng, sepertinya harus dilengkapi lagi pakai conditioner, hair tonic dan hair vitamin wkwk. btw acaranya seru banget ya

    ReplyDelete
  4. Dulu pake natur tuh jujur gasuka wanginya, saking alaminya, wanginya bener2 strong dari bahannya, misal ginseng, dan ternyata sekarang natur makin berinovasi ya, punya banyak series lainnya ya

    ReplyDelete
  5. Seru banget beb acaranya, produknya natur dari dulu sampe sekarang masih hype yaaa, btw aku jadi kepo sama boneka horta itu.. salfok beb😁

    ReplyDelete
  6. Biasanya pake yg natur ginseng, cuma gak lembut ya shampoo nyaa..

    ReplyDelete
  7. Sekarang produk natur variatif ya. Ga cuma shampo rambut rontok aja ☺

    ReplyDelete
  8. Produk legend deh inii. shampoo natural yg busanya hampir gak ada 😍
    Btw aku gemes sama boneka hortanya 😆

    ReplyDelete
  9. acaranya seru banget! aku salfok ke makanannya lagi hihi. btw Natur sekarang udah banyak banget variannya yaa

    ReplyDelete
  10. aku dulu setia banget sama natur, baru tau sekarang ada yang aloenya yaa. pasti tambah bagus lagii

    ReplyDelete
  11. aku ingat dulu pernah coba kondisionernya. tapi nggak beli lagi solanya terlalu licin..

    ReplyDelete
  12. Biasa aku pakek yg natur ginseng, ternyata ada yg aloe vera juga, serius baru tau aku

    ReplyDelete
  13. Aku belum pernah coba produk natur natur tetapi kemarin sempet beli hakr masknya yang ginseng mau coba ah

    ReplyDelete

Popular Posts